Alissa Safiera - wolipop
dok. Thinkstock
Beberapa produk kecantikan mungkin akan membantu mengurangi kilap pada wajah Anda, seperti penggunaan bedak matte, produk berbahan dasar mineral dan lainnya. Tapi sebenarnya ada cara lain untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah, seperti yang dikutip dari Ourvanity berikut ini:
1. Hindari Menggunakan Produk Berbahan Dasar Alkohol
Produk dengan bahan dasar alkohol lebih cocok digunakan untuk kondisi kulit yang kering. Pemakaian produk berbahan dasar alkohol justru akan memicu minyak alami pada kulit untuk terus berproduksi lebih banyak lagi, dan tentunya akan membuat wajah Anda terlihat semakin berminyak.
2. Gunakan Produk Berbahan Dasar Air
Penggunaan produk dengan bahan dasar air sangat dianjurkan untuk mengurangi kilap wajah, dibandingkan produk moisturizer dan cream yang berbahan dasar minyak karena akan membuat kulit wajah Anda semakin mengkilap.
3. Jangan Terlalu Sering Mencuci Muka
Kebanyakan orang cenderung sering mencuci muka untuk mengurangi minyak pada wajah. Padahal terlalu banyak mencuci muka justru akan membuat kulit kering dan memproduksi minyak lebih banyak lagi. Lebih baik gunakan produk pembersih yang bebas bahan kimia untuk mengurangi iritasi pada wajah dan tidak membuat kulit kering, dan oleskan pelembab setelah mencuci muka.
4. Diet Seimbang
Kulit yang berminyak juga bisa disebabkan oleh makanan. Untuk itu, kurangi asupan gula, lemak jenuh dan lemak trans yang banyak ditemukan pada makanan cepat saji dalam jumlah besar. Lebih baik, perbanyak konsumsi buah dan sayuran segar yang akan membantu mencegah jerawat dan membuat kulit lebih halus dan sehat serta memperbaiki produksi sebum pada kulit Anda.
Geen opmerkings nie:
Plaas 'n opmerking